Juknis FLS2N SMA 2018
Juknis FLS2N SMA 2018 - Rekan-rekan semua kali ini admin akan memberikan informasi mengenai Juknis FLS2N SMA Tahun 2018, Pada Juknis FLS2N SMA Tahun 2018 berformat PDF, pada Panduan Pelaksanaan Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) SMA Tahun 2018. Rekan-rekan semua bisa download secara gratis pada link yang sudah kami sediakan.
Juknis FLS2N SMA Tahun 2018 , Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) tahun 2018 telah memasuki usia yang ke-15. Sebuah waktu yang cukup matang dalam masa penyelenggaraan kegiatan festival dan lomba seni. Dari masa ke masa telah menghasilkan peserta didik yang memiliki bakat di bidang seni dan berprestasi dari tingkat kabupaten/kota, provinsi, nasional dan internasional.
FLS2N tahun 2018 melombakan bidang seni pertunjukan dan seni penciptaan, pada bidang seni pertunjukan yaitu vokal solo, gitar solo, baca puisi, tari kreasi dan teater monolog. Sedangkan untuk bidang seni penciptaan yaitu desain poster, kriya, cipta puisi dan film pendek.
Tema FLS2N tahun 2018 adalah seni sebagai inspirasi keteladanan dalam pendidikan karakter, makna tema ini bertujuan untuk mengkampanyekan pentingnya aspek keteladanan dalam implementasi penguatan pendidikan karakter bagi peserta didik SMA menuju bangsa yang berkarakter dan berbudaya.
Visi Misi dan Tema FLS2N Tingkat SMA
Visi FLS2N adalah terwujudnya siswa SMA yang kreatif, cerdas, dan berkarakter melalui penghayatan dan penguasaan seni budaya bangsa sehingga memiliki eksistensi di tingkat dunia.
Misi FLS2N adalah
- meningkatkan kualitas siswa SMA yang mampu mengembangkan potensi dan karakter melalui penghayatan dan penguasaan seni budaya;
- memberikan kesempatan yang sama bagi siswa SMA untuk meningkatkan pemahaman dan keahlian berkesenian melalui kompetisi seni pertunjukan dan seni penciptaan yang berakar pada kearifan lokal dalam konteks kompetisi global; dan
- memberikan pengalaman bagi siswa SMA untuk memahami makna keberagaman dan perbedaan, khususnya dalam hal seni budaya sebagai kekayaan dan kekuatan bangsa. Untuk mewujudkan visi misi tersebut, FLS2N tingkat SMA tahun 2018 mempunyai tema: “Seni Inspirasi Keteladanan”
Kriteria Peserta adalah sebagai berikut.
- Warga Negara Indonesia yang bersekolah di Indonesia.
- Peserta adalah siswa SMA negeri maupun swasta kelas X atau XI pada tahun pelajaran 2017/2018.
- Peserta belum pernah mengikuti kompetisi FLS2N tingkat nasional jenjang SMA di bidang yang sama.
- Peserta adalah juara tingkat provinsi yang harus dibuktikan dengan Surat Keputusan dari Dinas Pendidikan Provinsi masing-masing, serta menunjukkan sertifikat pemenang seleksi tingkat Provinsi pada saat registrasi.
- Peserta sehat jasmani dan rohani.
- Bebas dari narkoba dibuktikan dengan surat keterangan dari Kepala Sekolah.
Pembiayaan
- Penyelenggaraan seleksi Festival dan Lomba Seni Siswa di tingkat sekolah dibiayai melalui APBS atau dana lain yang sah dan tidak mengikat.
- Penyelenggaraan Festival dan Lomba Seni Siswa di tingkat kabupaten/kota bersumber dari dana APBD atau dana lain yang sah dan tidak mengikat.
- Penyelenggaraan Festival dan Lomba Seni Siswa di tingkat provinsi dari dana APBD (Anggaran Pendapatan Belanja Daerah) atau dana lain yang sah dan tidak mengikat.
- Penyelengaraan Festival dan Lomba Seni Siswa di tingkat nasional tahun 2018 dibiayai dengan dana APBN atau dana lain yang sah dan tidak mengikat.
Itulah Penjelasan singkat mengenai Juknis FLS2N SMA Tahun 2018 yang dapat kami berikan, semoga bermanfaat buat rekan-rekan yang membutuhkannya. amin.
Related Posts